Tips Mengencangkan Kulit

blogger templates
Tips Mengencangkan Kulit - Tips/cara/metode mengencangkan kulit wanita atau tips/cara/metode menghaluskan kulit wanita atau metode membuat kulit wanita lebih kencang.
Cewek Cantik
Setiap orang pasti ingin selalu punya penampilan menarik, bukan hanya wanita, pria pun demikian halnya juga, jika usia kita sudah di atas 40 tahun. Masalah yang sering timbul adalah masalah pada kulit yaitu kulit sudah mulai nampang tidak kencang lagi alias mulai keriput. maka dari itu tidak ada salahnya sejak dini kita sudah merawatnya agar disaat kita sudah mengijak umur paruh baya kulit kita nampak tetap kencang dan elastis. Namun bagi anda yang sudah mulai kulitnya nampak keriput ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjadikan kulit kencang, berikut saya akan berbagi tipsnya, diantaranya :

1. Jaga kelembaban kulit dengan meminum air putih setidaknya 8 gelas sehari.
2. Gunakan pelembab yang sesuai dengan jenis kulit agar wajah tidak kering. Aplikasikan pelembab wajah sambil dipijat-pijat dengan gerakan memutar ke arah atas.
3. Lindungi kulit dari sinar matahari yang menjadi salah satu faktor penyebab penuaan dini. Selalu gunakan tabir surya saat beraktivitas di luar ruangan.
4. Hindari rokok dan asapnya yang bisa mempercepat penuaan serta menyebabkan kulit wajah kendur dan berkerut.
5. Selalu jaga kebersihan kulit. Salah satunya dengan rajin membersihkan wajah dari make up sebelum tidur. Make up yang menempel di kulit saat kita tidur dapat menyebabkan kulit stres dan menutup pori-pori yang menyebabkan infeksi.
6. Anda juga bisa menggunakan masker dari putih telur. Usapkan putih telur pada wajah yang telah dibersihkan. Tunggu sampai kering dan kaku, lalu bersihkan dengan air hangat. Masker ini juga bisa mengangkat kotoran yang ada di wajah.
7. Perlu diketahui bahwa kurang tidur dan sering begadang menyebabkan kantong mata cepat timbul. Untuk mencegah terbentuknya kantong mata, biasakan tidur tepat waktu.
Selain cara diatas kita juga bisa mengencangkan kulit dengan menggunakan ramuan herbal. Yang kita perlukan di sini adalah 1 1/2 gelas air nanas, 1 buah alpukat, 2 sendok makan air santan dari ketela pohon, dan 1 sendok makan madu. Campurkan bahan-bahan tersebut dan minumlah. Lakukan seminggu sekali, niscaya kulit Anda akan terlihat lebih halus dan kencang.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk semua.

0 Response to "Tips Mengencangkan Kulit"

Posting Komentar